LAMONGAN, Suara Muhammadiyah – Sebuah kejutan menggembirakan menghiasi pengukuhan Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Paciran pada Ahad, (3/9/2023).
Seniman perempuan berbakat, Hariyati namanya. Ia merupakan anggota Pimpinan Ranting Aisyiyah Sendang Agung, Kecamatan Paciran, Lamongan, meluncurkan dua lagu khusus sebagai penghormatan kepada Aisyiyah.
Dua karya cipta Haryati yang memukau tersebut berjudul “PAUD Aisyiyah” dan “Harum Bunga Aisyiyah.”
Kedua lagu ini memadukan melodi yang indah dengan lirik yang penuh makna, menggambarkan nilai-nilai keagamaan dan sosial yang dijunjung tinggi oleh Aisyiyah.
PAUD Aisyiyah adalah sebuah lagu yang didedikasikan untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dijalankan oleh Aisyiyah.
Lirik-liriknya mencerminkan pentingnya pendidikan awal yang berkualitas untuk membentuk generasi yang cerdas dan berbudi pekerti baik.
Sementara itu, “Harum Bunga Aisyiyah” menggambarkan Aisyiyah sebagai sebuah organisasi yang menyebarkan kebaikan dan keharuman di masyarakat.
Melalui lirik yang puitis, Hariyati menggambarkan peran Aisyiyah dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan penuh kasih sayang.
Kedua lagu ini dilaunching penuh suka cita saat acara pengukuhan Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Paciran di Auditorium Ahmad Adnan Noor.
Penampilan beberapa penyanyi mendapatkan tepuk tangan meriah dari seluruh hadirin yang terkesan dan terharu oleh keindahan bait dalam lagu tersebut.
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur yang juga rektor Universitas Muhammadiyah Jawa Timur, Suka Diono, secara khusus memberi apresiasi kepada sang pencipta lagu.
“Ini luar biasa, seorang componis wanita dari keluarga besar Aisyiyah Paciran yang tentua saya sebagai ketua PWM Jawa Timur harus memberi apresiasi. Setelah ini tolong saya diberi nomor rekening, besok ditransfer,”ucap Suka Diono disambut tepuk tangan para tamu undangan.
Apresiasi juga disampaikan oleh Pimpinan Daerah Aisyiyah Lamongan melalui ketuanya bernama, Diyana Mufidati.
“Kami sangat bersyukur, karena ini terkait juga dengan pengembangan yang kami lakukan di daerah Lamongan melalui Lembaga Seni dan Olahraga. Suatu keberuntungan bagi kami karena selama ini belum ada yang seperti ini,”ungkap Diyana.
“Apresiasi kami berikan kepada Cabang Paciran, khususnya Ranting Sendang Agung. Luar biasa, kami haturkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya,”imbuhnya.
Sementara itu Haryati mengungkapkan perasaannya tentang penghargaan ini, “Saya merasa sangat bersyukur bisa berkontribusi kepada Aisyiyah, yang telah memberikan banyak peluang dan dukungan dalam pengembangan bakat saya,”ungkapnya.
Dirinya telah menciptakan 4 lagu. Sebagai warga Aisyiyah, ia secara khusus menciptakan dua buah lagu untuk organisasi otonom Muhammadiyah itu.
Karya-karya indah Haryati akan menjadi sebuah legacy yang akan terus menginspirasi warga Aisyiyah di manapun berada. (Iwan Abdul Gani)