Diklatsar Kokam Tanah Laut Membangun Spirit Kader Tangguh

Diklatsar Kokam Tanah Laut Membangun Spirit Kader Tangguh

Diklatsar Kokam Tanah Laut (Dok Noel/SM)

TANAH LAUT, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan mengadakan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) II KOKAM menjelang pergantian tahun 2018. Bertempat di Gedung TK ABA Desa Kebun Raya, Kecamatan Kintap, Diklatsar KOKAM ini dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 30 Desember 2018 sampai 1 Januari 2019 dan diikuti oleh 27 peserta yang merupakan anggota dari Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, IPM dan IMM.

Menurut Kusnul Mutakim, Sekretaris PDPM Tanah Laut kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal kepada anggota baru KOKAM dan anggota lama yang belum pernah mengikuti Diklat. “Dalam kegiatan selama 3 hari ini peserta akan mendapat materi tentang Tauhid, Kemuhammadiyahan, latihan fisik dan baris berbaris, Bantuan Hidup Dasar dan pengetahuan tentang mitigasi bencana,” jelas Kusnul saat memberikan sambutan pada pembukaan Diklatsar, Ahad, (30/12).

Sementara itu Abdul Gani, Ketua PWPM Kalsel berpesan bahwa peserta harus aktif dalam kegiatan ini agar dapat menyerap materi yang diberikan secara maksimal. Ia juga menjelaskan bahwa tugas utama KOKAM adalah menjaga dan mengamankan aset-aset persyarikatan Muhammadiyah, selain tugas-tugas lainnya. “Saat ini kiprah KOKAM cukup besar dalam upaya membantu penanganan bencana di tanah air. Maka pelatihan ini sangat penting dalam rangka memberikan bekal dalam tugas-tugas kemanusiaan selain tugas utama menjaga dan mengamankan aset persyarikatan,” tegas pria yang akrab disapa Abgan tersebut.

Hadir dalam pembukaan Diklatsar KOKAM Tanah Laut ini antara lain Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan, PDM Tanah Laut, PCM beserta Ortom Muhammadiyah Cabang Kintap, jajaran pengurus PDPM Tanah Laut, perwakilan Polsek Kintap, Kepala Desa Kebun Raya, Ketua PAC GP Ansor Kintap dan Ketua DPK KNPI Kecamatan Kintap. Setelah pembukaan, hari pertama peserta mengikuti materi tentang Tauhid, dilanjutkan materi Ideologi Muhammadiyah. Malam hari sebelum istirahat peserta juga diajak untuk mentadabburi ayat-ayat Al-Qur’an. Lalu pada dini hari peserta dibangunkan untuk melaksanakan qiyamul lail, tadarrus dan dilanjutkan sholat subuh berjamaah.

Hari ke 2 Diklatsar diisi dengan kegiatan latihan fisik dan baris berbaris. Kali ini latihan dilaksanakan di Pantai Cemara, yang lokasinya hanya sekitar 2 KM dari gedung TK ABA. Pada latihan ini para peserta diajak untuk berlari-lari, merangkak, push up, dan kegiatan olahraga fisik lainnya serta dilatih peraturan baris berbaris, dengan dipandu 2 personil dari KORAMIL Kintap, Edy  Wahyu dan Imam. Menjelang tengah hari peserta kembali ke gedung TK ABA untuk mengikuti materi Mitigasi Bencana, yang disampaikan oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Laut.

Nanda, salah satu peserta diklat merasa sangat senang dan bangga bisa mengikuti kegiatan ini. “Saya bangga bisa ikut kegiatan ini karena di sini dilatih untuk disiplin dalam ibadah dan belajar, membiasakan sholat berjamaah dan sholat tahajjud, juga saya dapat teman-teman baru. Meskipun badan terasa capek dan sakit semua namun saya tetap bersyukur bisa mengikuti pelatihan ini,” kata siswa kelas XII tersebut saat diminta menyampaikan kesan dan pesan saat penutupan diklatsar.

Kegiatan diklat KOKAM akan menjadi agenda tahunan PDPM Tanah Laut untuk anggota baru, kemudian bagi yang sudah mengikuti diklatsar akan diadakan pelatihan lanjutan dan berjenjang. “Diklatsar adalah pengenalan tentang KOKAM dan Pemuda Muhammadiyah. Selanjutnya nanti akan diadakan pelatihan secara berjenjang dan berkesinambungan untuk meningkatkan ketrampilan anggota KOKAM sebagai bekal melaksanakan tugas-tugas sosial sebagai relawan Muhammadiyah,” ungkap Kusnul sebelum menutup kegiatan. (Noel)

Exit mobile version