MAGELANG, Suara Muhammadiyah – Semangat untuk terus berbuat yang terbaik harus terus digelorakan meski kita berada ditengah pandemi Covid-19. hal ini pula yang dilakukan dosen-dosen Fakultas Teknik Program Studi Teknik Informatika S1 dan Teknologi Informasi D3.Universitas Muhammadiyah Magelang melaksanakan kegiatan Pengabdiian masyarakat (Abdimas).
Kegiatan ini bekerja sama dengan sekolah-sekolah Muhammadiyah dari tingkat Sekolah dasar sampai Sekolah Menengah Atas dilingkungan Kota dan Kabupaten Magelang.
Langkah awal kegiatan ini adalah penanda tanganan MoU dengan Sekolah Menengah Pertama Muhamammadiyah Satu Alternatif (SMP Mutual) kota Magelang tentang pengembangkan platform system e-learning untuk SMP. Platform ini dikembangkan untuk menjawab kebutuhan sistem pembelajaran di masa New Normal dengan model pembelajaran dari rumah serta mempertimbangkan karakteristik pembelajaran di Sekolah Menengah Pertama.
Dengan menggunakan nama ELMU, kepanjangan dari E-learning Muhammdiyah platform ini diharapkan dapat menjadi sumbangsih untuk mengatasi sistem e-learning, khususnya pada pendidikan di jenjang Sekolah Menengah.
Penanda tanganan Mou dilaksanakan hari Selasa tanggal 23 Juni 2020 antara Dekan Fakultas Teknik Yun Arifatul Fatimah, ST., MT., Ph, D dengan Kepala Sekolah SMP Mutual Wasi’un, S.Pd.I., M.Pd.I bertempat di gedung SMP Mutual Kota Magelang.
Acara ini disaksikan oleh Ketua Tim Abdimas : Nugroho Agung Prabowo, ST., M. Kom, anggota tim: Endah Ratna Arumi, S. Kom., M. Cs, Ketua Program Studi Teknik Informatika S1 : Agus Setiawan, M. Eng dan Ketua program Studi Teknologi Informasi D3: R. Arri Widyanto, S. Kom., MT.
Yun Arifatul Fatimah, menyatakan bahwa pembelajaran yang memanfaatkan teknologi informasi merupakan keharusan dimasa pandemi yang belum tahu kapan akan berakhir. “Selain itu berharap kerjasama ini akan terus berlanjut sampai sistem yang dikembangkan bisa dimanfaatkan untuk kegiatan pembelajaran,” tuturnya.
Kegiatan ini dilanjutkan Sosialisasi ElMu yang diikuti oleh guru-guru dan karyawan SMP Mutual dengan nara sumber Purwono Hendradi, M. Kom yang menyampaikan materi tentang krusialnya pembelajaran daring dimasa pandemi dan bagaimana mensikapi kebutuhan e-learning setiap tingkat pendidikan berbeda. (Arief Hartanto/Riz)