Petani Muhammadiyah Buka Peluang Menanam Porang

porang

Foto Dok Porang Konjac Blora

KOTABARU, Suara Muhammadiyah – Sosialisasi tentang tanaman Porang telah terselenggara bersama para petani Muhammadiyah Kabupaten Kotabaru. Penyampaian sosialisasi ini dibawakan oleh Hendra Bob perwakilan dari Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalsel.

“Perlu diketahui bersama-sama bahwa porang adalah salah satu jenis tanaman iles-iles yang tubuh dalam hutan yang merupakan tumbuhan semak (herba) yang berumbi di dalam tanah. Umbi porang berpotensi memiliki nilai ekonomis yang tinggi, karena mengandung glukomanan yang baik untuk kesehatan dan dapat dengan mudah diolah menjadi bahan pangan untuk mencukupi kebutuhan sehari – hari,” kata Hendra Bob, di Masjid Al Istiqomah kabupaten Kotabaru pada Kamis 1 April 2021.

Mejelis ekonomi dan kewirausahaan PW Muhammadiyah Kalsel mengharapkan agar petani-petani Muhammadiyah di Kotabaru dapat membudidaya kan tanaman Porang ini, sehingga perekonomian petani-petani Muhammadiyah di Kotabaru meningkat. (Riz)

Exit mobile version