Peduli Palestina, AMM Kulon Progo Kumpulkan 23 juta dalam 2 Jam

KULON PROGO, Suara Muhammadiyah – Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kulon Progo menggalang donasi peduli Palestina di enam titik lokasi pada hari Jum’at, 28 Mei 2021. Ke-enam titik lokasi tersebut yaitu simpang lima karangnongko wates, perempatan UNY wates, Perempatan Nagung Panjatan, Pertigaan Brosot Galur, Perempatan Ngelo Sentolo dan Perempatan Kenteng Nanggulan.

Organisasi Otonom (ortom) yang tergabung dalam AMM diantaranya Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) dan Tapak Suci.

Aksi penggalangan dana ini dilaksanakan karena keprihatinan AMM Kulon Progo untuk membantu meringankan penderitaan Warga Palestina. Sebagaimana yang diungkapkan Heri Susanto selalu Ketua Pemuda Muhammadiyah Kulon Progo mengatakan   “Berangkat dari rasa prihatin atas penderitaan saudara kita di Palestina, AMM Kulon Progo bergerak untuk ikut meringankan beban mereka “.

Pelaksanaan aksi penggalangan dana peduli Palestina ini dimulai sejak pukul 15.00 sampai 17.00 wib di Ke-enam titik lokasi tersebut. Dalam dua jam penggalangan donasi yang terkumpul sebanyak Rp 23.540.600,00 (Dua Puluh Tiga Juta Lima Ratus Empat Puluh Ribu Enam Ratus Rupiah) yang nantinya akan disetorkan ke Lazismu Kulon Progo.

“Kami ucapkan Terima kasih kepada pengguna jalan yang telah menyisihkan sebagian rizekinya, semoga mendapat balasan yang terbaik,” ungkapnya. (slr)

Exit mobile version