Mahasiswa KKN UM Palangkaraya dan Lazismu Pulang Pisau Kembali Berbagi di Masa Pandemi

PULANG PISAU, Suara Muhammadiyah – Bersinergi dengan Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqoh Muhammadiyah ( LAZISMU) Pulang Pisau membagikan beberapa paket bahan pokok untuk warga dhuafa dan difabel yang membutuhkan di tiga wilayah yaitu desa Mentaren 1, mentaren 2 dan Desa Anjir Pulang Pisau kecamatan Kahayan hilir (21/6)

Salah satu Kegiatan KKN adalah kegiatan non fisik berupa kepedulian kepada masyarakat di masa pandemi dengan melakukan kegiatan penyaluran sembako untuk warga masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan dipusatkan di Komplek Perguruan Muhammadiyah Pulang Pisau Amal Usaha Muhammadiyah Masjid KH Ahmad Dahlan dan TK Aisyiyah Bustanul Athfal Pulang Pisau.

Kepala LP2M (lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat) Dr. Nurul Hikmah Kartini, S.Si.,M.Pd bersyukur bahwa Lazismu Pulang Pisau berperan aktif dalam kerjasama dengan peserta KKN dalam hal membantu beberapa hal kepada masyarakat yang terdampak covid, seperti pembagian sembako, masker dan pembuatan bak cuci tangan.

“Saya berharap sinergitas ini agar terus berjalan tidak hanya di semester ini namun berkelanjutan, karena program KKN rutin dilakukan kampus UMPR setiap semester, semoga hal ini bisa bermanfaat bagi yang menerima” kata Nurul

Badan Pengurus Lazismu Pulang Pisau, Bonni Febrian mengucapkan terima kasih kepada pihak Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, KKN ini telah melibatkan Amal Usaha Muhammadiyah dan Lembaga dibawah Persyarikatan Muhammadiyah Pulang Pisau

” Lazismu sebagai Lembaga yang bergerak di bidang sosial kemanusiaan siap bersinergi dan berkolaborasi dengan semua stake holder untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, dengan semangat tolong menolong dalam kebaikan” ujarnya.

Bonni menambahkan pembagian sembako ini adalah salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat terlebih di masa pandemi covid-19

“Mudah-mudahan bermanfaat bagi penerima , berkah dan sukses bagi adik adik Mahasiswa yang sedang menjalankan pengabdian masyarakat di Pulang Pisau” tambahnya.

Sementara itu Irwan salah satu peserta KKN berterima kasih kepada Pengurus dan para Relawan Lazismu yang telah membantu, mengawal dan menyalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak covid 19 di tiga desa Wilayah Pulang Pisau.

” Semoga Lazismu selalu solid, membantu masyarakat yang kurang mampu dalam hal kemanusiaan, Semoga setiap kegiatan Lazismu pulang pisau selalu dalam lindungan Allah SWT” jelas Irwan mahasiswa semester 6 Administrasi negara.

Dalam setiap kegiatan dan realisasi program, Lazismu Pulang Pisau selalu dibantu oleh relawan-relawan yang penuh semangat, dan beberapa relawan adalah juga Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kampus Pulang Pisau. (Bon)

Exit mobile version