Ponpes Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang Kunjungi UMSU

bangkinang

MEDAN, Suara Muhammadiyah – Pimpinan bersama para pengurus serta staf pengajar Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang Kota Kampar melakukan kunjungan silaturahim ke kampus Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara pada Jum’at (25/6).

Kunjungan dipimpin oleh Ketua Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang  dipimpin Ust. Makmur, Ketua Badan Pembangunan Pesantren H. Bustanul Arifin, Kepala Ma Mu’alimin Muhammadiyah Bangkinang Kota – Kampar Muhammad Fadil S.Pd, Wakil Kepala Sekolah dan Majelis Guru, Para Guru, Ustadz Dan Ustadzah Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang Kota – Kampar yang disambut langsung oleh Rektor UMSU Prof. Dr. Agussani M.AP.

Kunjungan Ponpes ke kampus UMSU dalam rangka untuk melihat langsung perkembangan kampus UMSU sekaligus menjajaki kerjasama dalam rangka memberikan masukan bagi para orangtua peserta didik ponpes untuk menjadikan UMSU sebagai tempat melanjutkan pendidikan bagi santri Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang Kota Kampar.

Ketua Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang Kota Kampar Ust. Makmur mengatakan bahwa Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang saat ini memiliki banyak santri yang berasal dari berbagai kalangan bahkan antusias orangtua untuk memasukkan anaknya ke Pondok Pesantren Mu’allimin Muhammadiyah Bangkinang sangat tinggi, perkembangan itu tidak lepas dari dukungan UMSU yang ikut peduli dengan Ponpes Mualimin Muhammadiyah Bangkinang. (syaifulh/Riz)

Exit mobile version