GORONTALO, Suara Muhammadiyah – Pemotongan Hewan Qurban oleh Lembaga Amil zakat, Infak dan Sadaqah( Lazismu) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Gorontalo.Kegiatan ini berlansung atas Kerja sama BPKH(Badan Pengelola Keuangan dan Haji dengan Lazismu Gorontalo Rabu (21/7/2021) dengan 5 titik.
Masjid Al Hidayah Kota Gorontalo (2 ekor sapi),masjid nurul iman kabupaten gorontalo, Masjid An ni’mat kabupaten Gorontalo,Masjid Subulussalam kabupaten Gorontalo, dan SMP Muhammadiyah Pohuwato masing- masing 1 ekor sapi.
Hadir dalam Kegiatan pengurus Lazismu fatma zain, Fahrudin Tuli,Muhammad Ilyas,Mahmud Gobel,Ta’mirul Masjid, Tim Kesehatan Hewan dan Angkatan Muda Muhammadiyah sebagai Relawan Lazismu.
Dr.Sabara Karim Ngou sebagai Ketua Lazismu menyampaikan kalau Program ini terlaksana Atas kerja sama Badan Pengelola Keuangan dan Haji (BPKH) dengan Lazismu,Karena Lazismu dipercaya untuk menjalankan Program Qurban ini,Dan Masyarakat bisa Terbantu di masa pandemi Covid 19. (Jay/Riz)