Wakil Walikota Yogyakarta Letakkan Batu Pertama Pembangunan TK ABA Al Muhajirin Muja Muju

TK ABA Al Muhajirin

Wakil Walikota Yogyakarta Letakkan Batu Pertama Pembangunan TK ABA Al Muhajirin Muja Muju

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Untuk memberikan kenyamanan dan suasana kondusif dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Muja-Muju segera membangun TK ABA Al Muhajirin yang terletak di RT 43 RW 12 kelurahan Muja Muju Umbulharjo.

Ketua Panitia Pembangunan, Dana Suswati mengatakan pembangunan TK ABA Al Muhajirin tersebut berdiri di atas tanah wakaf dari Damaiyanti yang merupakan adik dari Sekda Kota Yogya, Aman Yuriadijaya.

“Kami terima kasih kepada Ibu Damaiyanti yang telah mewakafkan tanahnya untuk mendukung kegiatan pendidikan di Kelurahan Muja-Muju, semoga gedung ini dapat segera terealisasi sesuai dengan jadwal sehingga dapat langsung digunakan,” katanya dilokasi, Sabtu (22/01/2022).

Dana berharap dengan adanya TK ABA Al Muhajirin ini nantinya akan semakin menciptakan program-program yang lebih baik agar lebih banyak masyarakat dan generasi muda yang tercerdaskan. Sehingga dapat menjadi bekal di kehidupannya.

Peletakan batu pertama pembangunan TK tersebut dilakukan oleh Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi. Dan di hadiri oleh berbagai unsur pemerintah kemantren Umbulharjo Rajwan taufiq serta lurah Muja Muja Aris Sukrisna. Wawali kota Yogyakarta menyambut baik pembangunan TK ABA ini karena dengan pembangunan gedung baru maka proses kegiatan belajar mengajar anak dapat dilaksanakan dengan lebih optimal.

Purnomo selaku sekretaris PRM muja muju menyampaikan bahwa proses penggalangan dana untuk pembangunan ini sudah berjalan sejak awal tahun 2020,karena kondisi adanya pandemi covid -19 penggalangan dana menjadi sedikit terhambat karena masyarakat fokus pada masalah kesehatan dan ekonominya.

“Semangat mencetak generasi penerus yang unggul dan berdaya saing, merupakan wujud inovasi pendidikan dalam membentuk karakter berakhlak mulia dan berbudi pekerti yang baik, terutama pada usia anak-anak TK dan PAUD di masa pertumbuhan dan perkembangannya,” jelasnya. (pupung)

Exit mobile version