Tasyakuran Laboratorium TJKT SMK Muhammadiyah 1 Pemalang

SMK Muhammadiyah 1 Pemalang

Tasyakuran Laboratorium TJKT SMK Muhammadiyah 1 Pemalang

PEMALANG, Suara Muhammadiyah – Bertempat di halaman Komplek Perguruan Muhammadiyah Sirandu, Sabtu, 11 Rajab 1443 H. bertepatan dengan 12 Februari 2022  M.  Laboratorium Teknologi Jaringan Komputer dan Telekomunikasi  ( TJKT ) SMK Muhammadiyah 1 Pemalang secara formal resmi digunakan.

Penggunaan Laboratorium TJKT tersebut ditandai dengan menyelenggarakan tasyakuran sebagai bentuk ucapan rasa syukur karena amanat yang diberikan telah terlaksana dengan baik. Dalam acara itu dilanjutkan dengan pengguntingan pita oleh Ketua Majelis Dikdasmen PWM Jawa Tengah DR. H. Karnadi Hasan, M.Pd. yang didampingi oleh Kepala SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, Irma Akhmalia, S.Kom. M.Pd., Ketua PDM Pemalang  Abdul Muin Malilang, ketua MKKS, M. Akhwan, M.Pd.I. Kepala Cabang Dinas 12, Solikin, S.Pd., M.Pd. serta Ketua Majelis Dikdasmen PDM Pemalang, Drs. H. Akoid, M.Pd.

Pembangunan Laboratorium TJKT SMK Muhammadiyah 1 Pemalang menelan biaya sebesar dua milyar yang berasal dari pos bantuan SMK Pusat Keuanggulan. Sedangkan pengerjaannya dilakukan selama tiga bulan.

Dalam sambutannya Irma Akhmalia kepala SMK Muhammadiyah 1 Pemalang dengan jumlah siswa 964 menghaturkan banyak terima kasih kepada para pihak terutama guuru dan karyawan yag telah memberikan support sehingga sekolah ini menjadi salah satu pilihan masyarakat. Sedangkan DR. H. Karnadi Hasan, M.Pd. dalam taushiyahnya berpesan agar kepala sekolah selalu menjalin kerjasama dengan pihak luar, tanpa jejaring yang kuat kita akan kehilangan informasi yang terkini. (Abu Zahul)

Exit mobile version