Jelang Ramadhan HW Athfal Aisyiyah Mengadakan Kelas Memasak Bersama
LAMONGAN Suara Muhammadiyah – Jelang Ramadhan 1443 Hihriyah HW (Hizbul Wathan) Pra Athfal Aisyiyah III Babat ini mengadakan kegiatan kelas memasak bersama. Kegiatan out door ini dilaksanakan di rumah makan Smart Sambel Podang Babat, Kamis 31/3/2022
Kepala TK ABA III Babat Ni’matis Saharoh SPd mengatakan siswa siswinya nya mengikuti kegiatan kelas memasak bersama. Mereka dengan pakaian HW tetap antusias mengikuti kegiatan.
Lanjut Ni’matis Saharoh yang biasa dipanggil Kak Titis, tema kegiatan ini adalah berani kotor dan menahan diri. Sabar dalam melakukan setiap kegiatan. Tema ini pas dengan momentum menyambut bulan Ramadhan 1443 Hijriyah
Kak Titis menjelaskan, siswa siswi diajarkan agar mengerti dan mengetahui proses makanan dari yang belum mempunyai nilai menjadi sebuah nilai yang menguntungkan atau bertambah nilainya. Hal ini seperti yang ada di hukum ekonomi.
Dia menambahkan bahwa anak anak belajar menahan diri dengan sesuatu yang ada di depannya. Walau itu sudah dihidangkan tetapi tidak serta merta dimakannya.
Kemudian, anak anak mendapat penjelasan seakan akan makan bersama sama dengan temannya. Menggambarkan bahwa jika buka puasa dan berbuka di masjid bersama teman dan orang tuanya.
Kak Titis juga menceritakan, serunya para siswa siswinya saat harus mengaduk adonan daging dan tepung dengan waktu yang ditentukan. Dia menjelaskan kalau siswanya dengan riang gembira mengaduk aduk adonan yang ada di depannya.
Lanjutnya, bahkan dijumpai ada siswinya yang menangis dan harus dibantu oleh ibu gurunya.
“Pembelajaran ini penting kita berikan di luar kelas. Apalagi pas anak anak waktunya berkegiatan HW Pra Athfal,” pungkasnya (Fathurrahim Syuhadi)