Prof Abdul Mu’ti Resmikan Masjid Istiqomah LKSA Muhammadiyah Pesantunan

Prof Abdul Mu'ti Resmikan Masjid Istiqomah LKSA Muhammadiyah Pesantunan

Prof Abdul Mu’ti, M.Ed Resmikan Masjid Istiqomah LKSA Muhammadiyah Pesantunan

BREBES, Suara Muhammadiyah – Pengajian pimpinan Ranting Muhammadiyah Pesantunan wanasari Kab Brebes menghadirkan Prof Dr Abdul Mu’ti, M.Ed sekretaris umum pimpinan Pusat Muhammadiyah pada 16 Mei 2022.

Masjid Istikomah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Muhammadiyah Pesantunan di Resmikan Prof. DR Abdul Mu’ti, M.Ed

Menurut Akhlif Budiono selaku PRM Pesantunan Alhamdulillah acara pengajian Di hadiri PDM Kab Brebes, PCM , PCA , PCPM, PCNA, PC IPM dan Tapak Suci, serta Kokam Wanasari dan PRM Wanasari serta ortomnya.
Dalam kesempatan tersebut Sekum PP Muhammadiyah menandatangani gedung Dakwah Aisyiyah dan Rumah Tahfidz Quran Pimpinan Cabang Aisyiyah Wanasari Kab Brebes. Dan Meresmikan Masjid Istikomah LKSA Muhammadiyah Pesantunan . ,” Dengan modal semangat warga Pimpinan Ranting Muhammadiyah dapat mendirikan LKSA Muhammadiyah dan Masjid Istiqomah sebagai pusat syiar dakwah Muhammadiyah. ” ucapnya

Lebih lanjut Masruri mewakili PDM Kab Brebes mengucapkan terimakasih atas kehadiranya Prof .Dr Abdul Mu’ti, M.Ed di Kabupaten Brebes, dengan kedatangan Sekertari Umum PP Muhammadiyah semangat warga Muhammadiyah Kabupaten Brebes untuk mengaji dan semoga mendapatkan ilmu bermanfaat dan mengamalkan setelah mengikuti pengajian , ucapnya

Sekum PP Muhammadiyah mengapresiasi atas semangat Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pesantunan Wanasari atas program berkemajuan diantaranya terdapat Amal Usaha Muhammadiyah berupa LKSA dan Masjid Istiqomah sebagai pusat syiar Dakwah Muhammadiyah.

Mu’ti menyampaikan bahwa ranting itu penting , Muhammadiyah bisa bertumbuh dan berkembang pesat karena peran Pimpinan Ranting Muhammadiyah . Kekuatan sebuah gerakkan Dakwah Muhammadiyah ada pada pimpinan ranting dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah. ” Ucapnya

Kuatkan silaturahim mari kembali kebersmaan membangun ukhuwah islamiyah. Ukhuwah insaniah, mari perkuat relasi . Mari hidup rukun dan menjaga persatuan dan kesatuan. (H.A)

Exit mobile version