KUDUS, Suara Muhammadiyah – Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) PDPM Se Karesidenan Pati rutin mengadakan latihan gabungan dan apel. Untuk latihan gabungan Kokam saat ini bertepatan pada Ahad 26 Juni 2022.
Kegiatan latihan gabungan dan apel bersama ini dimaksudkan untuk menjalin silaturahmi serta melatih kedisiplinan dalam berorganisasi khususnya di Kokam PDPM Se Karesidenan Pati yang meliputi Kokam PDPM Blora, Rembang, Pati, Jepara, dan Kudus.
Kokam PDPM Kudus didapuk menjadi tuan rumah untuk kegiatan latihan gabungan dan apel kali ini yang kebetulan bertempat di SMK Muhammadiyah Ponpes Kudus Jawa Tengah.
Selain apel gabungan, latihan panahan pun juga digelar pada Latgab yang diadakan di lapangan bola basket di halaman sekolah. Peserta latgab sebanyak 80 an merasa sangat antusias mengikuti latihan memanah dan apel.
Pada saat apel, yang bertugas menjadi inspektur adalah bapak Dr. Ach. Hilal Madjdi, M.Pd. Ketua PDM Kabupaten Kudus, dalam isi amanatnya beliau menyampaikan dalam bermuhammadiyah selalu menjaga keutuhan persyarikatan Muhammadiyah yang telah dirintis oleh mbah. Dahlan, jangan sampai dipengaruhi golongan lain, Muhammadiyah tidak pernah mengklaim Indonesia sebagai negara keagamaan, Indonesia adalah negara Darul Ahdi wa Syahaadah, Kokam harus siap menjaga ini dan selain itu kokam menjaga agar masyarakat Islam yang tumbuh yang aqidahnya benar bukan hanya Islam KTP.
Latihan gabungan dan apel yang mengambil tema Menumbuhkan Integritas dan Solidaritas Dalam Mewujudkan Pemuda Berkemajuan selesai dengan tertib dan sukses. (Helmi/Riz)