Mahasiswa UMSU Peraih Emas Pimnas Terima Beasiswa Bank BRI dan Bank BNI
MEDAN, Suara Muhammadiyah – Bank Rakyat Indonesia dan Bank Nasional Indonesia memberikan beasiswa pendidikan kepada mahasiswa peraih medali emas di Pimnas ke 35 di Universitas Muhammadiyah Malang Tahun 2022. Raihan emas itu menjadi bukti UMSU mampu melahirkan mahasiswa yang berprestasi nasional.
Penyerahan beasisqa dilakukan disela kegiatan wisuda UMSU uang digelar di Selecta Hotel Senin (12/12). Beasiswa diserahkan langsung Wakil Ketua PP Muhammadiyah Dahlan Rais dan Rektor UMSU Prof. Dr. Agussani MAP disaksikan oleh Pimpinan Bank BNI Wilayah 01 Teddy M. Isman dan Pimpinan Bank BRI Zulherman Isfia yang diwakili oleh Indra Alamsyah.
Para penerima beasiswa masing-masing atas nama M. Rionaldo (ketua), dan anggota, Indah Adelia, Aini Tasya Nadria, Zayyan Ramadhanti. UMSU berhasil meraih medali emas pada kegiatan Pimnas 2022 yang berlangsung di Kampus UMM Malang.
Para mahasiswa dengan dosen Pendamping: Sahran Saputra.S.Sos.M sukses meraih penghargaan setara emas Kelas PKM-PM 1. Karyanya berjudul, “Pengembangan model mikro volunteer berbasis aplikasi digital sebagai mediator relawan guna membantu aktivitas keseharian penyandang tunanetra di DPD Pertuni Sumut,” berhasil menarik perhatian dewan juri dan mengalahkan karya ilmiah lainnya. (Syaifulh/Riz)