Pelajar MA Muhammadiyah Lolos OSN Tingkat Nasional bidang Astronomi

Pelajar MA Muhammadiyah Lolos OSN Tingkat Nasional bidang Astronomi

LAMONGAN, Suara Muhammadiyah – Prestasi gemilang kembali diraih oleh salah satu siswa berbakat dari Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 yang disingkat MAMSA Karangasem, Paciran Lamongan.

Wijdan Rozefi Al Hawwari, siswa kelas XII MIPA, berhasil meraih tiket untuk mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat nasional pada bidang Astronomi.

Kompetisi bergengsi tersebut akan berlangsung mulai tanggal 27 Agustus hingga 2 September 2023, di Bogor, Jawa Barat.

Wijdan, yang telah menunjukkan dedikasi dan kecintaan dalam mempelajari ilmu astronomi, berhasil memukau juri pada tahap seleksi tingkat regional.

Dengan penguasaan yang mendalam terhadap mata pelajaran Astronomi, ia mampu menjawab berbagai tantangan dalam ujian seleksi dan menjadikannya terpilih untuk mewakili Jawa Timur dalam kompetisi nasional.

OSN Astronomi tingkat nasional ini diikuti oleh siswa-siswa berbakat dari seluruh penjuru Indonesia. Mereka akan bersaing dalam serangkaian ujian dan tantangan yang dirancang untuk menguji pemahaman dan pengetahuan mendalam mengenai ilmu astronomi.

Selain itu, para peserta juga akan mendapatkan kesempatan untuk berinteraksi dengan sesama siswa berprestasi dan juga para ahli di bidang astronomi.

Purwanto selaku Kepala MAM 1 Karangasem, Paciran, Lamongan merasa bangga atas pencapaian gemilang Wijdan Rozefi Al Hawwari. Prestasinya bukan hanya membanggakan sekolah, tetapi juga mendorong semangat siswa-siswa lain untuk terus berusaha dan berprestasi dalam bidang akademik maupun sains.

“Kami berharap kehadiran Wijdan dalam OSN Astronomi tingkat nasional dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia khususnya MAM Karangasem untuk terus mengejar impian dan mengukir prestasi gemilang di kancah internasional,”harap Purwanto. (Iwan Abdul Gani)

 

Exit mobile version