LAZIS UAD Serahkan Bantuan Beasiswa 58 Sekolah
YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah (LAZIS) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan pertemuan dalam rangka serah-terima beasiswa dengan sejumlah kepala sekolah dari lembaga pendidikan di tingkat TK ABA, SD, SMP, dan SMA Muhammadiyah di Yogyakarta. Pertemuan ini diadakan secara offline di Aula Islamic Center UAD pada Rabu (2/2/2022).
Dalam acara serah-terima beasiswa dari LAZIS UAD ini turut dihadiri oleh Rektor UAD, Wakil Rektor bidang al-Islam dan Kemuhammadiyahan, Wakil Rektor bidang Keuangan, Kehartabendaan, dan Administrasi, Kepala Lembaga Pengembangan Studi Islam (LPSI), serta tamu undangan lainnya.
Ketua LAZIS UAD, Thontowi menyampaikan bahwa undangan yang hadir pada kesempatan ini berasal dari 58 sekolah. Ini merupakan jumlah lembaga sekolah yang mendapatkan bantuan beasiswa dari UAD yang sebelumnya berjumlah 45 sekolah. Jumlah tersebut berdasarkan MoU dengan LAZIS UAD. Di luar itu, tentu masih banyak bantuan dan pengeluaran yang diberikan, di antaranya berupa beasiswa yang diperuntukkan bagi mahasiswa yang setiap semesternya senantiasa mengajukan beasiswa. Mahasiswa yang mengajukan beasiswa tersebut jumlahnya antara 30-40 mahasiswa.
“Pemasukkan LAZIS UAD ini bersumber dari para dosen dan Insya Allah pada bulan Juli akan semakin banyak lembaga pendidikan yang mendapatkan beasiswa. Jika sekarang jumlah lembaga pendidikan yang menerima beasiswa ada 58, maka mudah-mudahan ke depan bisa mencapai 100 sekolah.” Ujar Ketua LAZIS UAD.
Selanjutnya, sambutan dan amanat dari Rektor UAD. Muchlas menyampaikan harapan kepara para bapak-ibu pimpinan sekolah agar setiap apa yang telah diterima, yaitu berupa bantuan beasiswa untuk para anak itu betul-betul bisa bermanfaat dalam mendukung pembiayaan para anak yang saat ini sedang menempuh pendidikan, dimulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA.
“LAZIS mencoba untuk menyalurkan dana-dana yang telah terhimpun dari para dosen untuk sekedar memberikan tambahan biaya pendidikan kepada putra dan putri para bapak dan ibu yang mudah-mudahan bantuan tersebut bisa memperlancar dan menjadi pemicu untuk meningkatkan motivasi anak-anak kita agar terus bisa berprestasi baik untuk pribadi maupun prestasi untuk sekolah kita.” Ungkap Rektor UAD.
Muchlas berpesan kepada Ketua LAZIS agar terus meningkatkan pendistribusian dan penghimpunan zakat dari para dosen yang saat ini jumlahnya mencapai 746 dan jumlah karyawan serta tenaga kependidikan jumlahnya mencapai 400. Dengan demikian, jumlah keseluruhan hampir mencapai 1.200. Kalau semuanya ini zakatnya bisa disalurkan melalui LAZIS, maka itu merupakan satu pengumpulan yang sangat baik untuk keperluan bantuan bagi para anak yang membutuhkan biaya pendidikan.
“Perlu dipikirkan dan diperhatikan penyaluran yang dilakukan agar betul-betul memenuhi target dan tujuan daripada pemberian santunan dari LAZIS UAD ini.” Tambah Rektor UAD.
Rektor juga berpesan kepada para bapak dan ibu kepala sekolah agar terus meningkatkan semangat dalam mengelola pendidikan. Jangan pernah mengeluh dan teruslah tersenyum. Akhirnya, acara serah-terima beasiswa ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Anhar Anshori, Ketua LPSI UAD. (Ahmad Farhan)